Monday, June 25, 2018

4 Jenis Kaktus yang Bisa Digunakan untuk Rootstock

Pereskia
4 Jenis Kaktus yang Bisa Digunakan untuk Rootstock - Kreasi graftingan kaktus tidak sebatas menggunakan batang buah naga saja seperti yang banyak beredar di pasaran. Kebanyakan pemilihan batang buah naga karena lebih mudah didapat atau diperbanyak dan harganya juga murah. Di Indonesia memang sangat mudah menemukan batang buah naga. Bahkan sering dibuang pasca pemangkasan batang buah naga yang sedang panen. Namun selain batang buah naga, ternyata ada jenis kaktus lain yang digunakan untuk rootstock. Ini dia 4 Jenis Kaktus yang Bisa Digunakan untuk Rootstock.


1. Pereskia
Jika pada saat di sekolah dasar, kita diajarkan kalau kaktus memiliki daun yang menyerupai duri. Namun, tidak dengan yang satu ini. Pereskia adalah jenis kaktus yang memiliki daun asli. Pereskia juga memiliki duri diantara pangkal daunnya. Hampir tidak mirip dengan kaktus karena penamilannya. Tapi Pereskia bisa jadi Rootstock yang sangat bagus untuk kaktus. Terutama untuk seedling cactus untuk mempercepat pertumbuhan kaktus yang tumbuh dari biji. Walaupun digunakan untuk grafting seedling cactus, Pereskia bisa bertahan sampai seedling cactus tersebut menjadi dewasa. Untuk grafting menggunakan Pereskia, saya belum pernah mencobanya karena masih belum memiliki Pereskia. Segera setelah saya memiliki Pereskia pasti akan saya share proses grafting menggunakan Pereskia. 

Beberapa gambar Grafting Menggunakan Pereskia:
Seedling grafting - Image by Google
Seedling grafting - Image by Google
Kaktus dewasa pada Pereskia
Kaktus dewasa pada Pereskia - Image by Google
2. Opuntia
Menjadi unik apabila Opuntia dijadikan bahan Rootstock. Karena bentuknya yang pipih, kita bisa menggrafting banyak scion diatasnya. Konon Opuntia juga bisa digunakan seedling cactus karena vascular ring nya berbentuk oval memanjang. Jadi vascular ring yang sangat kecil dari seedling cactus bisa bertemu. Saya sendiri belum mencoba menggrafting seedling cactus menggunakan Opuntia. Saya hanya pernah menggrafting anakan dari potelan saja. Segera saya share proses dan hasil graftingan menggunakan Opuntia jika sudah berhasil hidup.

Beberapa gambar Grafting Menggunakan Opuntia:
Grafting dengan Opuntia - Image by Google
Blooming Astro - Image by Goolge
Blooming Astro - Image by Goolge
Seedling cactus on Opuntia - Image by Google
Seedling cactus on Opuntia - Image by Google
3. Cereus
Cereus adalah alternatif pengganti batang buah naga apabila ingin rootstock yang "gagah". Selain memiliki ribs yang banyak, diameter Cereus biasanya lebih besar dibandingkan batang buah naga. Kesan yang ditampilkan dari Cereus adalah ketahanan dan kokoh. Namun akan sulit menggrafting menggunakan Cereus karena vascular ringnya lebih luas dibandingkan batang buah naga. Perlu trial and error dalam proses grafting menggunakan Cereus. Untuk grafting menggunakan Cereus pernah saya coba beberapa kali namun hanya berhasil sekali (Baca: Hasil "Grafting" Asli dari Four Ribs Garden). 

Beberapa gambar Grafting Menggunakan Cereus:
Damsii on Cereus - Arsip Pribadi
Damsii on Cereus - Arsip Pribadi
Graftingan Cereus salah satu cafe di Canggu - Arsip Pribadi
Graftingan Cereus salah satu cafe di Canggu - Arsip Pribadi
4. Myrtillocactus
Ini dia jenis Rootstock yang "mewah". Mewah disini berarti harganya yang lumayan mahal. Harga pasaran Myrtillocactus mulai dari Rp 100.000,- dengan kondisi fresh cutting dan tanpa akar. Namun kesan yang ditampilkan lebih "gagah" daripada Cereus. Bentangan yang tegak dan gendut membuat Myrtillocactus lebih kokoh sebagai rootstock untuk jenis kaktus yang membola. Duri dari Myrtillocactus juga panjang dan rapi membuat tampilan graftingan menjadi elegant. Grafting menggunakan Myrtillocactus belum pernah saya coba karena belum memiliki jenis ini. 

Beberapa gambar Grafting Menggunakan Myrtillocactus:
Lophophora on Myrtillocactus
Lophophora on Myrtillocactus
Grafting on Myrtillocactus
Grafting on Myrtillocactus
Empat jenis kaktus diatas merupakan jenis kaktus yang sudah sering digunakan sebagai rootstock dan sudah banyak yang berhasil. Sebenarnya masih ada jenis kaktus lain yang biasa digunakan untuk rootstock, tapi inilah yang terbaik. Sekian post mengenai 4 Jenis Kaktus yang Bisa Digunakan untuk Rootstock. Semoga bisa memberi informasi yang bermanfaat untuk Gardener yang budiman. 

No comments:

Post a Comment