Monday, November 26, 2018

Cara Memperbanyak Sukulen dengan Cara Cutting

Cara Memperbanyak Sukulen dengan Cara Cutting
Cara Memperbanyak Sukulen dengan Cara Cutting
Cara Memperbanyak Sukulen dengan Cara Cutting - Propagating adalah bahasa Inggris dari kata memperbanyak. Dalam dunia sukulen kita sering mendengar kata-kata propagating. Itu artinya adalah memperbanyak sukulen atau mengembang biakkan sukulen. Succulent propagating bisa kita lakukan dengan beberapa cara yaitu melalui tunas, stek daun, biji dan cutting. Kali ini saya akan membahas cara memperbanyak sukulen dengan cara cutting.

Cutting atau memotong adalah kegiatan perbanyakan dengan cara memotong batang sukulen sehingga didapat dua bagian yang akan menjadi individu baru. Setelah dipotong, dua bagian tersebut yaitu bonggol dan pucuk. Bagian pucuk inilah nantinya yang akan ditanam dan bagian bonggol dibiarkan dan akan memaksa bonggol untuk mengeluarkan tunas baru. Cutting propagation juga akan memicu succulent propagating melalui tunas. 

Langkah-langkah untuk melakukan perbanyakan sukulen dengan cara cutting adalah sebagai berikut.
1. Siapkan sukulen dengan kondisi sudah cukup tinggi dan sehat. Dalam foto saya menggunakan jenis Graptoveria tituban
2. Potong pada bagian yang saya tunjuk menggunakan pisau. Pastikan pisau kering dan sudah disteril alkohol untuk mencegah potensi busuk.
Graptoveria tituban
Graptoveria tituban
3. Keringkan bagian atas kurang lebih selama seminggu. Sedangkan bonggol dibiarkan hingga muncul tunas baru. Sebagai catatan, bekas luka jangan terkena air untuk menghindari kebusukan.
4. Setelah kering, bagian atas diletakkan dimedia untuk menumbuhkan akar. Cukup diletakkan saja, tidak perlu ditanam atau ditimbun.
5. Cek akar dan cek bekas luka apakah terdapat memar tanda busuk atau tidak. Setelah berakar dan tidak ada tanda-tanda busuk, sukulen siap menjadi individu baru. Dibawah ini contoh cutting propagation yang sudah berhasil. Namun jenisnya berbeda yaitu Sedum morganianum.
Sedum morganianum
Sedum morganianum

Untuk tempat dan penyiraman saya samakan seperti biasanya. Hanya saja penyiraman mulai saya lakukan ketika akar baru sudah muncul dan luka sudah benar-benar kering. Kebutuhan sinar mataharinya pun saya samakan seperti biasanya.

Kelebihan cutting propagation adalah kita mendapatkan individu baru dengan ukuran yang besar dan lebih cepat daripada leaves propagation atau stek daun. Selain itu kita bisa menyesuaikan tinggi sukulen yang kita inginkan. Kelemahannya adalah rentan busuk apabila penanganannya kurang steril dan terkena air. Hal ini disebabkan oleh bekas luka yang besar dan terbuka. Bagi bonggolnya, akan menghilangkan keindahannya. Namun setelah tunas baru muncul, keindahannya akan kembali bahkan bisa dua kali lipat.

Kurang lebih seperti itulah pengalaman saya mengenai Cara Memperbanyak Sukulen dengan Cara Cutting. Semoga bermanfaat untuk fakir-fakir sukulen yang budiman.

UPDATE
Sekarang untuk post Cara Memperbanyak Sukulen dengan Cara Cutting sudah bisa dinikmati dalam bentuk video. Cukup search "Four Ribs Channel" di youtube dan kalian akan menemukan Channel dari Four Ribs Garden. Nantinya akan memudahkan dalam praktek beberapa tips yang ada di blog ini. Selamat menonton.


Tonton juga CARA STEK DAUN SUKULEN


No comments:

Post a Comment